Tips Berbuka Puasa - Setelah melaksanakan puasa sehari penuh maka saatnya untuk berbuka puasa. Mungkin sebagian dari kita ada yang berbuka puasa dengan membabi buta. Ambil semua makanan dan langsung menghabiskannya sekaligus. Bukan keberkahan yang kita dapat malah bisa jadi kekenyangan dan efek negatif yang terjadi. Dalam berbuka puasa kita harus mengendalikan nafsu kita agar makanan yang kita makan memberikan manfaat dan bukan sebaliknya. Berikut beberapa tips berbuka puasa yang baik.
1. Persiapan
Berbuka puasalah dengan yang ringan terlebih dahulu. Siapkan air putih atau kurma. Minimal kurma 3 biji atau lebih tapi disunnahkan berjumlah ganjil.
2. Tunggu suara adzan magrib
Suara adzan magrib ya, bukan ashar ataupun dhuhur lho. Pastikan benar-benar suara adzan magrib yang anda dengar.
3. Berbuka
Jika telah terdengar adzan magrib maka bacalah "bismillah" kemudian makan kurma yang telah disiapkan, setelah itu minum minuman yang anda sukai. Jika tidak ada kurma maka sebaiknya minum air putih terlebih dahulu.
4. Berdoa
Setelah makan kurma atau minum air putih maka ucapkan doa berikut ini :
"Dzahabaz zhomaa u wabtalatil 'uruqu wa tsabatal ajru insya Allah"
artinya : "Rasa haus telah hilang, kerongkongan telah basah, semoga pahala didapatkan. InsyaAllah." (HR. Abu Daud no.2357, Ad Daruquthni no.2/401)
Kemudian jika anda ingin menambahkan dengan doa-doa yang lain maka dipersilahkan dan diperbanyak. Selanjutnya selamat menikmati hidangan berbuka. Usahakan tidak terlalu kekenyangan karena ada kewajiban dibawah ini.
5. Sholat Maghrib
Jangan lupa ada kewajiban yang harus anda tunaikan yaitu sholat maghrib di awal waktu. Jangan sampai lupa dan jangan sampai ketinggalan.
Nah, demikian beberapa tips berbuka puasa seperti yang telah menjadi tuntunan umat Islam agar kesehatan kita tetap terjaga. Makan dan minum berbuka sesuai dengan aturan dan tidak berlebihan. Semoga Ramadhan kali ini kita diberikan keringanan untuk memperbanyak amal ibadah kita. Aamiin.
0 comments:
Post a Comment