Inilah 10 Tanda Tubuh Anda Kurang Gizi

Siapa sih yang ingin kekurangan gizi? Tentu tidak ada bukan. Namun, tanpa kita sadari pola makan dan aktivitas yang tidak terjaga bisa menyebabkan kita kekurangan gizi. Kekurangan gizi dapat membuat tubuh tampak kurus dan lemas. Selain itu, kurang gizi dapat menurunkan kerja otak sehingga kita bisa lebih lama dalam berpikir. 

Inilah 10 Tanda Tubuh Anda Kurang Gizi

Kurang gizi tidak terjadi dalam satu atau dua hari saja. Kurang gizi merupakan akumulasi jangka panjang yang tanpa atau disadari terjadi dalam tubuh. Kurang gizi juga bisa terjadi akibat asupan makanan yang kurang bergizi. 

Apakah Anda kurang gizi?

Mari cek kondisi tubuh Anda melalui beberapa tanda berikut ini.

1. Penurunan berat badan
Tanda kurang gizi yang paling nampak yaitu turunnya berat badan alias badan menjadi lebih kurus. Penurunan berat badan ini umumnya tidak Anda sadari. Karena, Anda menganggap pola makan masih biasa saja. Padalah asupan yang Anda makan kurang memnuhi syarat gizi sehingga terjadilah penurunan berat badan.

2. Mudah lelah
Orang yang mudah lelah biasanya karena kekurangan zat besi (Fe) dalam tubuhnya. Kekurangan zat besi dalam waktu yang lama tidak hanya menyebabkan mudah lelah, namun juga anemia. Biasanya badan terasa lemas dan wajah terlihat pucat.

3. Penurunan konsentrasi 
Kurang gizi tidak hanya berdampak pada tubuh, namun juga berimbas pada kerja otak. Kurang gizi menyebabkan konsentrasi Anda menurun sehingga tidak bisa menyeleseikan pekerjaan dalam waktu yang seharusnya. Anda juga akan menjadi mudah teralihkan fokusnya dalam bekerja.

4. Depresi
Selanjutnya, kurang gizi juga mengakibatkan impuls saraf ke otak terganggu. Hal ini bisa berakibat pada gangguan psikologis seperti depresi. Kita menjadi mudah cemas, mudah marah, dan mudah galau.

5. Mudah terkena infeksi
Infeksi dapat terjadi akibat sistem kekebalan tubuh menurun. Sistem imun (kekebalan tubuh) ini menurun karena kurangnya makanan yang bergizi. Akibatnya tubuh mudah jatuh sakit. Jika sakit, maka akan lebih lama pula penyembuhannya.

6. Rambut rontok dan berketombe
Tanda selanjutnya dapat dilihat dari kondisis rambut Anda. Jika tiba-tiba rambut Anda mudah rontok dan berketombe, maka salah satu penyebabnya bisa terjadi karena tubuh kekurangan gizi. Sehingga nutrisi rambut pun berkurang. 

7. Merasa kedinginan
Kekurangan gizi berupa magnesium dapat menyebabkan tubuh merasa kedinginan. Tubuh tidak dapat mengontrol temperatur secara baik. Akibatnya transimisi impuls saraf, kontraksi otot dan pengaturan temperatur terganggu.

8. Mudah berubah mood
Saat tubuh kekurangan gizi, kerja hormon menjadi tidak stabil. Akibatnya, mood (suasana hati) tidak terkontrol dan mudah berubah-ubah. Anda bisa dengan cepat marah, terpancing emosi, menangis atau tiba-tiba gembira. 

9. Kurang nafsu makan
Jika Anda tiba-tiba mengalami kurang nafsu makan, ini juga menjadi pertanda tubuh kurang gizi. Tubuh kurang merespon rasa lapar hingga menunda-nunda waktu makan. Akibatnya tubuh menjadi lemas dan konsentrasi terganggu. 

10. Lemah tulang dan mudah kram
Tubuh yang kekurangan vitamin D, magnesium, kalsium dan kalium dapat melemahkan otot baik pada anak-anak maupun pada orang dewasa. Akhirnya, bagian tubuh seperti kaki, betis, punggung kaki mudah mengalami kram. 

Kurang gizi bukanlah hal yang kita inginkan. Oleh karena itu, sadari asupan makan Anda dengan menu-menu yang bergizi. Makanlah tepat pada waktunya dengan gizi yang seimbang.

Artikel Media Kita Lainnya :

0 comments:

Post a Comment

Scroll to top